How to Flash or Unbrick LG L3 E405 to Default Factory using KDZ Updater (Offline)

Pengantar Flashing LG L3 E405

Metode yang akan diuraikan pada artikel ini benar-benar telah berhasil dilakukan tanpa ada kendala yang berarti.


Dan semuanya dilakukan secara offline atau tidak tekoneksi ke internet. Tidak seperti pada artikel Flash LG L3 E405 Bootloop to Default Factory (Android 2.3.6 GB) dimana flash yang dilakukan harus secara online atau terkoneksi internet. Belum lagi prosesnya memakan waktu yang tidak sebentar, bisa mencapai 15 menit s.d 30 menit atau bahkan lebih, tergantung kecepatan dan kestabilan koneksi internet komputer yang digunakan untuk melakukan flash.

Sedangkan, jika kita melakukan flash ponsel LG, -bahkan ini berlaku untuk sebagian besar ponsel LG-, menggunakan KDZ Updater, maka waktunya sangat sebentar. Mungkin sekitar 5 menit atau kurang.

Persiapan Awal Flash LG L3 E405

Untuk melakukan flash ponsel LG secara offline menggunakan KDZ Updater, maka kita harus mempersiapkan hal-hal berikut ini:
1.    Driver LG L3 E405, untuk driver LG dan cara installasi driver yang benar, Anda harus membaca artikel ini: How to Install Drivers For All LG Smartphone Correctly (Working Fine)
2.    Firmware LG L3 E405, pilihlah yang sesuai dengan negara masing-masing. 
3.    KDZ Updater
4.    MSXML 4.0 SP3 Parser, ada di paket KDZ Updater.
5.    Ponsel yang akan diflash
6.    Kabel data usb
7.    Komputer atau laptop dengan port usb yang bagus dan stabil

Langkah Pengerjaan Flash LG L3 E405 using KDZ Updater

1.    Jangan dulu sambungkan ponsel sebelum driver benar-benar diinstal.
2.    Install semua driver LG yang telah anda dapatkan pada artikel lain di blog ini. Dan Anda harus benar-benar yakin bahwa driver telah terinstall dengan baik dan benar.
3.    Hidupkan ponsel LG dalam mode emergency, yaitu dengan cara menekan tombol (Volum Up + Volume Down) + tombol Power secara bersamaan.
Ponsel LG dalam Mode Emergency

4.    Setelah berhasil masuk ke mode emergency, langsung sambungkan saja ponsel ke port usb komputer atau laptop.
5.    Biarkan ponsel dikenali oleh komputer dan drivernya terinstall dengan benar.
6.    Install MSXML 4.0 SP3.
7.    Buka KDZ Updater. Jika pada waktu dibuka tidak mengalami gangguan, biarkan saja. Untuk KDZ Updater yang mengalami crash atau not responding, solusinya adalah dengan klik kanan, buka tab properties, lalu tab compatibility ke Windows XP SP3, dan Privilege Level Ceklis Run As Administrator.
KDZ Updater Properties KDZ Updater Compatibility Windows XP SP3 dan Run As Administrator

8.    Setelah KDZ Updater bisa dibuka tanpa crash, tentukan pilihan sebagai berikut:
Type: 3GQCT dan PhoneMode: DIAG
Tampilan KDZ Updater

9.    Selanjutnya perhatikan tulisan KDZ file pada aplikasi “KDZ Updater”. Maka kita cari file firmware LG dalam format kdz tersebut yang sebelumnya telah Anda download di awal. Setelah ditemukan klik saja Open.
Mencari firmware LG di komputer lokal


10.    Langkah selanjutnya kita tinggal klik “Launch software update”. Biarkan KDZ updater bekerja mengupdate atau mem-flash ponsel LG kita. Biasanya sekitar 5 menit kurang. Ponsel akan restart sendiri dan akan kembali normal.


Selesai. Semoga tulisan ini bermanfaat.

Post a Comment

Previous Post Next Post

Formulir Kontak